Kodim 1413 Buton Salurkan Bantuan Tunai Kepada Pelaku UMKM di Wakatobi

WAKATOBI,KEPTONNEWS.COM -Komandan distrik militer (Kodim) 1413 Buton menyalurkan menyalurkan Bantuan Tunai Bagi Pedagang Kaki Lima, Warung dan Warung, Nelayan (BTPKLWN) di Wakatobi.

Penyaluran uang tunai senilai Rp 600 ribu tersebut dipimpin langsung oleh komandan kodim (Dandim) 1413 Buton, Letkol ARM Muhammad Faozan yang dilakukan di lapangan merdeka Wangi-wangi, Jumat (15/4).

Bantuan dari negara itu diberikan kepada ribuan masyarakat pelaku UMKM di Kecamatan Wangi-wangi dan Wangi-wangi Selatan. Kegiatan ditandai dengan launching oleh Bupati Wakatobi, H. Haliana yang dihadiri oleh Wabub Wakatobi, Ketua DPRD, Camat dan forkopimda.

Dandim 1413 Buton, Letkol ARM Muhammad Faozan menyatakan, bantuan tunai tersebut disalurkan guna membantu ekonomi masyarakat akibat pandemi Cobid-19. Menurutnya, Wakatobi merupakan satu-satunya Kabupaten yang mendapat BTPKLWN, selain 5 Kabupaten yang ada di wilayah Kodim 1413 Buton.

“Sekaligus kami melaporkan sasaran yang diamanahkan kepada kami sebanyak 7000 sasaran. Mereka-mereka yang masuk dalam sasaran ini merupakan warga yang nantinya masuk dalam sistem aplikasi yang sudah di update oleh Mabes TNI, sehingga bagi warga yang sudah mendapat dari porgam lainnya tidak akan masuk dalam sistem yang kita lakukan,” jelas Muhammad Faozan dalam sambutannya.

Katanya, target dalam penyaluran BTPKLWN di Pulau Wangi-wangi sekira 2. 200 penerima. “Kami mendapatkan laporan update pada jam 13:00 Wita tadi sudah 1.200 sasaran. Semoga sampai sore nanti mencapai target 2. 200 sasaran,” bebernya. (yus)

You might also like More from author

Comments are closed.