Pemkot Baubau Gelar Rakor Forum Satu Data Indonesia
BAUBAU-Pemerintah Kota (Pemkot) Baubau menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Forum Satu Data Indonesia di aula PO 5 Bappeda Kota Baubau Rabu (07/05/2025). Rakor tersebut dihadiri Pj Sekda Kota Baubau La Ode Fasikin, S.Pi., M.Si, Kepala BPS Kota Baubau dan OPD se Kota Baubau.
Dalam sambutannya, Pj Sekda Kota Baubau La Ode Fasikin, S.Pi, M.Si mengungkapkan, satu Data Indonesia ini bukan hal yang baru, ini sudah cukup lama di gaungkan oleh pemerintah. Ini merupakan kebijakan tentang tata kelola data pemerintah yang bertujuan untuk menghasilkan data yang berkualitas, dan mudah diakses, baik itu pemerintah daerah ataupun pemerintah pusat.
Dikatakan, data ini merupakan satu kebutuhan yang harus dimiliki sebab tidak bisa merencanakan sesuatu tanpa data yang akurat. Banyak sekalperencanaan-perencanaan pembangunan tanpa didasari data yang pada akhirnya, apa yang dilaksanakan tidak sesuai yang dibutuhkan oleh masyarakat.
“Pemkot Baubau telah menginisiasi terkait forum data, dan ini merupakan satu forum data yang sangat baik, dan lebih efektif dalam memberikan informasi kepada teman-teman setiap OPD, mulai dari perencanaan pengawas, pengendalian dan pelaporan, ini merupakan satu sistim yang dibangun oleh Pemkot Baubau yang sangat bagus, yang bisa menghubungkan antara pemerintah daerah dan pemerintah pusat,”katanya.
La Ode Fasikin mengharapkan kepada pengelola data disetiap OPD harus melakukan percepatan-percepatan dan benar-benar berkerja secara maksimal. Pasalnya, ini sangat penting untuk perencanaan pembangunan Baubau ke depannya Sehingga dengan demikian apa yang menjadi harapan forum ini bisa menghasilkan data yang digunakan, baik perencanaan, pelaksanaan, evaluasi, dan pengendalian pembangunan dapat menghasilkan yang berkualitas. Artinya pembangunan yang dilakukan bisa selesai dan out comenya juga bisa bermanfaa, serta dampaknya juga untuk membangkitkan perekonomian yang baru nantinya.(ADM)
Comments are closed.